MANADO, MANADONEWS – Festival musik yang bertajuk Manado Rock Legend Festival (MRLF) 2, yang diselenggarakan dari 9-10 September 2016 di ITCenter Manado, berlangsung sukses bahkan menuai berbagai apresiasi.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Manado Rock Legend Community (MRLC) tersebut, ditanggapi positif oleh masyarakat pengunjung serta penikmat musik dari Manado hingga para musisi rock asal manado yang sudah berkiprah dikancah nasional.
Atas keberhasilan menyelenggarakan kegiatan tersebut, serta animo dan apresiasi dari masyarakat, pihak penyelenggara pun menyampaikan rasa terima kasihnya.
“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang sudah mendukung acara ini terutama buat ITC manado yang terus mensupport kegiatan dari Manado Rock Legend Community, terima kasih buat semua sponsor dan selamat kepada para pemenang,” ungkap Jino Holung selaku Ketua Panitia MRLF yang juga Ketua Umum MRLC, didampingi Ryan Korengkeng, Koordinator acara tersebut.
GM ITCenter Manado Charles Leihitu, menambahkan bahwa kegiatan seperti ini merupakan salah satu magnet untuk mengembangkan minat bakat bagi para pemula untuk menuangkan hobinya lewat bermusik.
“Sampai bertemu lagi ditahun 2017, semoga kegiatan seperti ini bisa jadi bermanfaat buat kita semua,” pungkas Charles.
Adapun para pemenang kategori best player yakni:
The Best Vokal : Aliv Band
The Best Bass : Aliv Band
The Best Gitar : A3 Project
The Best Drum : Aire
The Best Keyboard : TDO
Sedangkan grup band yang berhasil menyabet Juara yakni:
Juara 1 : Aliv Band
Juara 2 : Aire Band
Juara 3 : Poseidon Band
Selain menghasilkan para juara dan para best player, Manado Rock Legend Festival 2 juga dibanjiri ratusan musisi senior selaku bintang tamu.