Berita TerbaruBerita UtamaPolitikSangihe

Takasihaeng: Kader PDI Perjuangan Sangihe Wajib Dirikan Posko Pemenangan

×

Takasihaeng: Kader PDI Perjuangan Sangihe Wajib Dirikan Posko Pemenangan

Sebarkan artikel ini
Sekretaris DPC PDI Perjuangan Sangihe Benhur Takasihaeng saat diwawancarai wartawan siang tadi usai pencabutan nomor/Foto: Manadonews/Youngky
Sekretaris DPC PDI Perjuangan Sangihe Benhur Takasihaeng saat diwawancarai wartawan siang tadi usai pencabutan nomor/Foto: Manadonews/Youngky
Sekretaris DPC PDI Perjuangan Sangihe Benhur Takasihaeng saat diwawancarai wartawan siang tadi usai pencabutan nomor/Foto: Manadonews/Youngky

TAHUNA, MANADONEWS – Panji pesta demokrasi langsung terbesar di Sangihe telah dikibarkan Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Sangihe. Usai sukses ‘memerahkan’ pusat kota Tahuna dalam gelaran Karnaval serangkaian dengam deklarasi kampanye damai di Pelabuhan Tua(Peltu), Jumat (28/10), kini partai besutan Megawati Soekarnoputri itu makin memperkuat konsolidasi.

“Di antaranya, instruksi mendirikan posko pemenangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, HR Makagansa-Fransiscus A. Silangen (MaSi), oleh seluruh kader, mulai dari Ranting, PAC dan anggota DPRD yang berasal dari partai berlambang banteng moncong putih. Dan ini adalah wajib!” tandas Sekretaris DPC PDIP Sangihe, Benhur Takasihaeng.

MANTOS MANTOS

“Ini dilakukan untuk melihat sejauhmana loyalitas para kader dalam mendukung pasangan MaSi,” imbuhnya.

Baca Juga:  Rayakan Syukuran Kenaikan Pangkat Satpamwil Yonif 715/Motuliato Bagikan Makanan Gratis Untuk Warga Perbatasan

Ditegaskannya instruksi tersebut wajib untuk dijalankan. Pasalnya, akan dipantau langsung Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Sulut.

“Nantinya DPD PDIP Sulut akan turun memantau langsung. Bagi yang tidak melaksanakannya, tentu ada sanksi yang diterapkan sesuai aturan partai, karena ini perintah partai,” tegasnya.

Benhur yang juga Ketua DPRD Sangihe menambahkan, selain mendirikan, tugas kader juga memiliki tanggung jawab penuh terhadap posko tersbut.

“Mulai dari persiapan massa, perawatan posko dan kepentingan lainnya. Yang jelas untuk mempersolid kekuatan memenangkan pasangan MaSi,” tandasnya.(YOUNGKY)

 

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Manadonews.co.id – DPRD Sulut resmi memutuskan komposisi pimpinan dan anggota Alat Kelengkapan Dewan (AKD) dalam rapat paripurna internal. Sekretaris DPRD Sulut, Niklas Silangen, membacakan susunan AKD, di ruang rapat paripurna,…