MANADO,MANADONEWS- Meskipun divonis dengan berbagai kasus yang melilit,namun para narapidana yang ada di rumah tahanan Malendeng tampak enjoy.
Buktinya, perhelatan akbar, the Voice from Malendeng dan ajang heboh, fashion show competation di Aula Rutan Manado Malendeng berakhir Lewat persaingan sengit para peserta yang hanya dikhususkan kepada Warga Binaan, akhirnya berhasil melahirkan para jawara baik untuk even fashion show competation maupun the voice.
Momen yang terbilang langkah dan baru pertama kali digelar telah tuntas dilaksanakan.
Tak pelak pada hajatan itu Kakanwil Kemenkumham Sulut, Sudirman D Hury dan Kadis Pariwisata Manado, Hendrik Warokka ikut menyaksikan .
Pujian spontan pun datang dari mulut orang nomor satu di jajaran kantor wilayah hukum dan ham di Sulut itu. ‘’Ini merupakan gebrakan inovatif. Patut diberikan apresiasi kepada Rutan Manado. Kami telah menggelar berbagai kegiatan dalam menyemarakkan Hari Dharma Karya Dhika di berbagai tempat, tapi ini benar-benar yang paling heboh,’’ ucap Sudirman
Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata Hendrik Warokka menambahkan, sungguh, saya terkejut sekaligus terkesan, hajatan ini dilaksanakan di dalam Rutan. Suprise buat Pak Fikri bersama jajaran
“Saya sangatlah terkesan dengan hajatan ini,” puji Warokka.
Dua hajatan yang dihelat itu dikemas luar biasa apik. Bahkan Hera Talent Management yang profesional menangani event organizer akbar di Sulut didatangkan untuk menata semua rangkain acara yang berlangsung sepekan itu. Juga turut disupport Ricky Kotambunan. Belum lagi, para juri yang dadatangkan memiliki nama besar di blantika dunia pemilhan Nyong dan Nona di Sulut. Tidak ketinggalan Anggi Tesalonika Kloer yang baru saja terpilih sebagai Favorit Sosial Media dalam ajang Miss Celebrity 2016. Juga mendampingi Anggi sebagai juri adalah Putra Bitung 2016, Ryan Wowor.
Sementara yang turut menyemarakkan pemilihan ini adalah, Lumimuut Minsel 2016, Luana Kenap dan pemenang Favorit Nona Manado, 2016, Luana Kenap.
Dua final yang dilaksanakan berbarengan akhirnya melahirkan jawara. Tentunya lewat persaingan yang sengit. Untuk the voice, yang mementaskan Lima Besar, akhirnya Susi O Sedu, dari Blok Wanita dengan suara lengking, akhirnya dinobatkan menjadi juara pertama. Susi mampu menyisihkan sesama peserta Blok Mawar, Vony Soeleman. Sementara, Ridwan Otay berada di tempat ketiga. Sedangkan di ajang paling dinanti-nantikan, fashion show competation, lima peserta Wanita dan Pria, memprerlihatkan performa terbaiknya, dalam dua sesi penampilan. Pertama dengan kemeja putih dan celana jens serta gaung malam yang begitu mempesona dengan ciri khas kain kebanggaan Sulut.
Juri pun terlihat sulit menentukan pemenang. Namun, setelah menentukan tiga besar, akhirnya Nyong dan Nona Malendeng 2016 terpilih.
Daniel Sumayku dan Harunisa ‘Icha’ Malisani menjadi Nyong Malendeng dan Noni Malendeng dengan menyisihkan Frida Rauf. Sementara Meity Tumiwa puas di posisi ketiga. Penobatan pemenang pun layaknya pemilihan di ajang-ajang besar. Dimana telah disiapkan tongkat dan mahkota, yang dipegang Ryan Wowor dan Anggi Kloer. Dan setelah penyematan mahkota kepada pemenang, suasana menjadi heboh. Karena nuansa seperti pemilihan putra dan putri besar begitu terasa. 460 Warga Binaan, petugas strukturan dan fungsional di Rutan Manado mensupport jagonya masing-masing.
Selain dua ajang bergengsi itu, juga diserahkan hadiah kepada para pemenang pertandingan Futsal dan bola voli. Kepada setiap pemenang mendapat hadiah uang tunai yang jumlahnya bervariasi. ‘’Terimakasih kepada Ka Rutan bersama jajarannya. Sungguh kami mendapat pengalaman berharga selama dibina disini,’’ ujar Daniel.
(Onal Gampu)