Berita TerbaruBerita UtamaDesaHukum & KriminalMinutPeristiwa

Nelayan Asal Wori Hilang di Laut

×

Nelayan Asal Wori Hilang di Laut

Sebarkan artikel ini

Airmadidi, ManadoNews – Lagi-lagi nelayan Desa Pontoh Kecamatan Wori kabupaten Minahasa Utara (Minut) Viktor Derek (53) menjadi korban dengan buasnya angin. Sampai sekarang korban belum ditemukan sejak Minggu (9/9) pukul 15.00 wita.

Hal tersebut langsung membuat keluarga korban gelisah, sampai sekarang korban Viktor belum pulang. Dengan takutnya jadi sesuatu adik Viktor, Yolosin Derek langsung melaporkan ke Polsek Likupang.

MANTOS MANTOS

Saat dikonfrimasi adik Yolosin Derek mengatakan, kakaknya keluar melaut pada hari Minggu kemarin pukul 15.00 dari Pantai Termal namun hingga saat ini belum kembali dan belum ditemukan.

“Biasanya kakak kalau memaut paling lambat pulangnya pada pagi hari, dan sampai saat ini belum juga balik,”ujar Yolosin saat membuat laporan ke Polsek Wori. Senin (10/9) pukul 13:30 Wita.

Baca Juga:  Semangat Lansia Desa Kayuwatu Bantu Satgas TMMD ke-121 Kodim Minahasa

Sementara itu Kapolsek Likupang AKP Steven Simbar SIK membenarkan adanya laporan tersebut, dan pihak kepolisian Likupang langsung melakukan kordinasi dengan hukum tua Wori,Desa Termaal dan Desa Tarabitan untuk menggerakkan warganya untuk mencari korban.

“Sampai saat ini belum juga ditemukan, namun kami sudah melakukan koordinasi dengan Basarnas untuk membantu dalam pencarian korban,”jelas Simbar.

Aso

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Manadonews.co.id – DPRD Sulut resmi memutuskan komposisi pimpinan dan anggota Alat Kelengkapan Dewan (AKD) dalam rapat paripurna internal. Sekretaris DPRD Sulut, Niklas Silangen, membacakan susunan AKD, di ruang rapat paripurna,…