MINSEL, MANADONEWS – Stefanus BAN Liow yang adalah Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia asal Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), melakukan kunjungan ke Kabupaten Minahasa Selatan.
Anggota Komite III DPD RI ini melakukan kunjungan dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat.
Ada 3 permasalahan yang menjadi fokus Senator Stefa Liow, yakni terkait masalah BPJS Kesehatan, Kepemudaan dan Kesejahteraan Lanjut Usia.
“Pemerintah baik di pusat maupun daerah, terus berupaya untuk melakukan yang terbaik dalam pelayanan Kesehatan. Termasuk dalam BPJS, dimana menjadi masalah ketika kami sebagai Komite III DPD RI, melakukan kunjungan kerja dan menyerap aspirasi tentang kendala-kendala yang dihadapi dalam pelayanan Kesehatan,” ujar Stefa Liow di kedai kopi D’Teras Amurang.
Dia berjanji hasil dari kunjungan kerja ini akan disampaikan kepada pihak yang berkompeten seperti Kementerian Kesehatan dan BPJS, ketika akan dilakukan rapat kerja.
“Selama ini masih ada keluhan dari masyarakat yang mengalami kendala dalam pelayanan kesehatan. Juga masih ditemui banyak masyarakat yang masih kurang kesadaran untuk memanfaatkan pelayanan kesehatan yang menjadi program dari pemerintah pusat dan maupun pemerintah daerah,” tambah mantan Penatua Pria Kaum Bapa Sinode GMIN ini.
Dirinya menambahkan jika ada kendala terkait kesehatan, masyarakat tidak perlu ragu untuk menyampaikan kepada pihak terkait.
Ditambahkannya bahwa pers juga harus berperan dalam memberikan informasi yang akurat kepada masyarakat dan pers jangan menyebarkan berita bohong.
(DArK)