MANADO, MANADONEWS.CO,ID – Anggota DPRD Kota Manado Jeane Laluyan berharap proses pendataan warga untuk menerima Bantuan Sosial (Bansos) benar – benar berlangsung jujur dan Adil (Jurdil).
Hal itu menyusul banyaknya keluhan masyarakat kepada personil Komisi I itu.
“Ada banyak warga yang menyampaikan keluhan kepada saya kalau tidak atau belum terdata,” terangnya, Kamis (2/4).
Sebagai Wakil Rakyat, apalagi di Komisi I yang berhubungan dengan pemerintahan, ia berharap pemerintah Kota Manado, dalam hal ini para petugas pendataan, benar – benar menginput data warga yang terdampak Virus Corona secara obyektif.
“Sebab ada banyakk warga yang saat ini sudah tidak bekerja atau dirumahkan akibat wabah virus Corona Mereka harus diakomodir jangan sampai terlewatkan” tukasnya.
Lanjut personil Fraksi PDI Perjuangan itu, kebijakan menyalurkan Bansos khusus saat ini, pertimbangkan juga masyarakat yang memang tidak bekerja.
“Banyak juga masyarakat miskin yang tidak berpenghasilan karena memang tidak bekerja yang butuh bantuan dari pemerintah. Mohon diberikan kebijakan. Saat ini mereka lapar,” pintanya.
Sebagai wakil rakyat, ia pun berusaha untuk tetap berbagi dalam semangat solidaritas.
“Tetapi secara prbadi tentu saya juga punya keterbatasan. Bagi saya merupakan sebuah kemuliaan apabila boleh menolong warga yang butuh bantuan,” pungkasnya.
Fian