BOLTIM,Manadonews.co.id-.Kabupaten bolaang mongondouw timur masuk dalam daftar 102 kabupaten/kota yang ada di Indonesia yang bisa melaksanakan new normal.
Hal ini mendapat perhatian dari Ketua KNPI Boltim Amalia Landjar. Amalia R.S Landjar, SKM mengatakan, untuk new normal ini tidak ada yang berbeda dari hari-hari sebelumnya, masyarakat tetap menjalankan aktivitasnya seperti biasa.
Karena di boltim hanya di terapkan pembatasan kegiatan bukan pemberhentian sementara kegiatan masyarakat.
“Saya juga menyampaikan rasa terima kasih karena dari 102 kabupaten/kota yang ada di Indonesia boltim juga termasuk di dalamnya. “Alhamdulillah boltim sampai saat ini masih berada di zona hijau untuk penyebaran virus Covid-19 ini dan semoga covid-19 ini cepat berlalu,” ujarnya.
Lanjutnya lagi dia mengatakan, untuk seluruh masyarakat Indonesia khususnya di Sulawesi Utara terlebih di kabupaten bolaang mongondouw timur untuk jangan kebal dengan anjuran pemerintah.
“Untuk masyarakat semua taatilah aturan yang sudah dibuat pemerintah seperti selalu mencuci tangan, memakai masker, dan saling menjaga jarak. Ini dilakukan semata-mata untuk memutuskan mata rantai peyebaran virus Covid-19,” tutup AMA sapaan akrabnya ini.
(Jelo)