Bitung, Manadonews.co.id – Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Denny Tuejeh selaku Pangkogasgabpad Pam VVIP mendampingi Presiden RI Joko Widodo dalam kunjungan kerja di wilayah Propinsi Sulawesi Utara, Jumat (25/2/2022).
Dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Republik Indonesia Boeing A-737-800 Presiden RI Joko Widodo dan rombongan tiba di Bandara Samratulangi Manado pukul 14.26
Kunjungan Presiden RI Joko Widodo dalam rangka peresmian jalan Tol Manado – Bitung (Ruas Danowudu-Bitung) dan meninjau kegiatan Vaksinasi di Pelabuhan Peti Kemas Bitung kota Bitung.
Kapendam XIII/Merdeka selaku Juru Bicara Kodam XIII/Merdeka Letkol Inf Jhonson Sitorus mengatakan kunjungan orang no satu di wilayah Militer Kodam XIII/Merdeka didampingi Mensesneg Pratikno, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri PUPR RI Basuki Hadimuljono, Kepala Sekretariat kepresidenan Heru Budi Hartono, Danpaspamres Mayjen TNI Tri Budi Utomo, Komandan Grup A Paspampres Kolonel Inf Anan Nurakhman.
Sitorus mengungkapkan Personil dari Kodam XIII/Merdeka dan jajaran serta Polda Sulut telah dikerahkan untuk melaksanakan pengamanan secara ketat dalam menjamin keamanan dan kelancaran kunjungan kerja orang nomor satu di Indonesia tersebut.
” Pengamanan yang dilaksanakan oleh personel gabungan TNI–Polri dilakukan di semua rute yang rencananya akan dilewati oleh Presiden RI Joko Widodo beserta rombongan ” ungkap Dia.
Sambil menambahkan Peresmian jalan Tol Manado – Bitung itu ditandai dengan penandatanganan prasasti dan dilanjutkan dengan peninjauan Vaksinas di Pelabuhan Peti Kemas Bitung.
Pada Kunjungan tersebut dihadiri oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Kapolda Sulut Irjen Pol Mulyatno, Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Wirana Prasetya Budi, Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Mukhlis, Danlanudsri Manado Marsekal Pertama Muh Satrio Utomo, Danlantamal VIII Manado Brigjen TNI ( Mar) Iwayan Ariwijaya, Dandim 1310/Bitung Letkol Arm Yoki Afriandi Gumay dan para Walikota dan Bupati se propinsi Sulut dan staf khusus Gubernur Sulut bidang Informasi dan Komunikasi Publik Victor Rarung.
(Regina.TS)