Manado – Kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi masih menjadi polemik di masyarakat.
Meskipun demikian menurut anggota DPRD Sulut, Ir. Julius Jems Tuuk, kenaikan harga BBM adalah pilihan terbaik yang harus diambil oleh pemerintah.
“Kenaikkan harga BBM menyusahkan masyarakat, tapi itu adalah pilihan terbaik dari semua opsi terburuk,” jelas Jems Tuuk kepada wartawan Manadonews.co.id di kantor DPRD, Rabu (21/9/2022) sore.
Kenaikan harga BBM, lanjut Jems Tuuk, harus dibarengi pelayanan prima Pertamina.
“Karena saya menilai pelayanan Pertamina buruk. Seharusnya kenaikan harga BBM harus diimbangi dengan pelayanan yang baik kepada masyarakat,” tukas anggota Fraksi PDI Perjuangan ini.
(JerryPalohoon)