ADVETORIALTomohon

Diterima Wali Kota Caroll Senduk Pemkot Tomohon Raih WTP Sepuluh Kali Berturut – Turut

×

Diterima Wali Kota Caroll Senduk Pemkot Tomohon Raih WTP Sepuluh Kali Berturut – Turut

Sebarkan artikel ini

TOMOHON, MANADONEWS.CO.ID –  Bertempat di Kantor Perwakilan BPK-RI Sulawesi Utara, Senin (15/05/2023), Pemerintah Kota Tomohon mendapatkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2022 kesepuluh kalinya berturut-turut.

MANTOS MANTOS

Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas LKPD Kota Tomohon tahun anggaran 2022 ini diserahkan oleh Kepala Perwakilan BPK Sulawesi Utara Arief Fadillah SE, MM, CSFA. kepada Wali Kota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH.

Seebelumnya Anggota VI BPK RI Pius Lustrilanang SIP, M.Si, CSFA, CFrA membacakan opini yang diraih setiap daerah.

Pius mengapresiasi kinerja Pemprov Sulut dan kabupaten kota yang sudah memenuhi standar penyajian laporan keuangan.

Gubernur Sulut Olly Dondokambey memberikan sambutan

Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE, mengapresiasi kinerja BPK RI yang sudah melakukan melakukan pemeriksaan keuangan di Pemprov Sulut dan Kabupaten/Kota.

Baca Juga:  Arus Dukungan Sangat Kuat Michael Mait: Ini Anugerah dan Berkat Tuhan

“Terima kasih pada pak Pius Lustrilanang dan kepala BPK perwakilan Sulut,” katanya.

Gubernur juga mengucapkan selamat kepada seluruh Kabupaten/Kota yang semuanya mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).

Dikatakan Gubernur Olly, raihan ini terasa manis karena lebih berat mempertahankan dari pada merebut.

Wali Kota Caroll Senduk mengatakan torehan ini patut dibanggakan lantaran menjadi yang kesepuluh kali secara berturut – turut.

“Ini merupakan wujud komitmen pemerintah sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada masyarakat,” ujar Wali Kota.

Caroll Senduk menyampaikan -terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras sehingga Kota Tomohon bisa mendapat opini WTP kesepuluh kalinya berturut-turut.

Kegiatan Penyerahan Serentak LHP atas LKPD Kabupaten Kota Se- Provinsi Sulawesi Utara Tahun Anggaran 2022 ini dihadiri olehKetua DPRD Kota Tomohon Djemmy Sundah SE,  Sekretaris Daerah Kota Tomohon Edwin Roring SE, ME, Inspektur Kota Tomohon Jeane Bolang SH, MH, Kepala BPKPD Kota Tomohon Drs. Gerardus Mogi MAP, Para Kepala Daerah, Para Wakil Kepala Daerah, Para Sekretaris Daerah, Para Inspektur, dan Para Kepala BPKPD Kabupaten/Kota Se- Sulawesi Utara. (Advertorial)

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS
Example 120x600
Berita Terbaru

TOMOHON, MANADONEWS.CO.ID – Calon Wali Kota Tomohon Nomor Urut 2 Wenny Lumentut Se meminta seluruh pendukung mengawal jalannya proses Pilkada di Kota Tomohon. Permintaan itu disampaikan Wenny saat dirinya bersama…

Berita Terbaru

TOMOHON, MANADINEWS.CO.ID  – Pasangan  Calon +Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Tomohon nomor urut 2, Wenny Lumentut -Michael Mait (WLMM), meresmikan Dua Posko Pemenangan di Kecamatan Tomohon Selatan, Sabtu (16/11/2024) malam…