Manado – PDI Perjuangan (PDIP) akan berjuang mempertahankan kemenangan di kontestasi pemilihan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur dalam Pilkada Sulut November 2024 mendatang.
Selain figur eksternal yang menjadi opsi calon wakil gubernur, beberapa sosok internal juga dijagokan dipasangkan dengan Steven Kandouw yang hampir dipastikan akan diusung PDIP sebagai calon gubernur.
Berikut beberapa figur internal PDIP yang berpeluang dimajukan sebagai calon wakil gubernur:
Vanda Sarundajang
Putri dari Gubernur Sulut dua periode, 2005-2010 dan 2010-2015, Sinyo Harry Sarundajang ini, salah-satu yang dijagokan menjadi pasangan Steven Kandouw di Pilkada mendatang.
Vanda masih menjabat anggota DPR RI, bahkan sudah duduk di senayan tiga periode sejak 2009.
Julius Jems Tuuk
Sosok yang akrab disapa JT berstatus anggota DPRD Sulut. Jems Tuuk duduk di gedung cengkih sejak 2014.
Jems Tuuk punya kinerja baik di DPRD, menjadi penyambung lidah masyarakat yang baik dan kritis. Jems Tuuk dinobatkan sebagai anggota DPRD Sulut terbaik dua periode terakhir, meraih penghargaan Forward’s Award.
Wenny Lumentut
Pengusaha sukses yang merakyat ini adalah Wakil Walikota Tomohon yang terpilih dalam Pilkada 2020 lalu.
WL, sapaan akrab Wenny Lumentut dua kali terpilih sebagai anggota DPRD Sulut yakni 2014 dan 2019. Bahkan, di periode 2014-2019 dipercayakan menjadi Wakil Ketua DPRD Sulut.
Yasti Soepredjo Mokoagow
Srikandi Bolmong Raya ini terbilang sukses di politik. Yasti adalah Bupati Bolaang Mongondow periode 2017–2022. Sebelumnya, ia menjabat sebagai anggota DPR RI dua periode yakni 2009—2014 dan 2014—2016.
Terbaru, Yasti Mokoagow terpilih sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029.
James Sumendap
Pengacara hebat ini adalah politisi ulung PDIP. James Sumendap adalah Bupati Minahasa Tenggara dua periode sejak 2013 hingga 2023.
Sebelumnya, James duduk sebagai wakil rakyat di DPRD Sulut hampir dua periode sejak 2004 hingga 2013.
Rocky Wowor
Dipercayakan partai sebagai ketua fraksi di DPRD Sulut menjadikan Rocky Wowor salah-satu sosok penting di PDIP saat ini.
Rocky adalah legislator Sulut dua periode sejak 2014. Di Pileg 2024 lalu, Rocky kembali terpilih dari Dapil Bolmong Raya dan akan melanjutkan pengabdian di DPRD Sulut periode 2024-2029.
Rinny Tamuntuan
Adik kandung dari first lady Sulut Rita Dondokambey-Tamuntuan merupakan seorang PNS yang memulai karir birokrasi dari bawah.
Rinny saat ini dipercayakan sebagai Penjabat Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Sejumlah jabatan birokrasi pernah dipercayakan kepada istri Ketua DPRD Sulut Fransiscus Silangen di beberapa pemerintahan kabupaten dan provinsi.
Selain sebagai penjabat bupati, Rinny Tamuntuan saat ini menjabat Kepala Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Utara.
(JerryPalohoon)