Berita TerbaruBerita UtamaGorontaloManadoPilihan RedaksiSulawesi Utara

Danrem Bersama Para Dansat Jajaran Korem Nani Wartabone Ikuti Apel Dansat TNI AD Tersebar Kodam XIII/Merdeka

×

Danrem Bersama Para Dansat Jajaran Korem Nani Wartabone Ikuti Apel Dansat TNI AD Tersebar Kodam XIII/Merdeka

Sebarkan artikel ini

MANADO,MANADONEWS.CO.ID– Komandan Korem (Danrem) 133/Nani Wartabone Brigjen TNI Hari Pahlawantoro bersama dengan para Komandan Satuan jajaran Korem 133/Nani Wartabone mengikuti kegiatan Apel Komandan Satuan (AKS), Selasa (25/5/2024) di Grhadika Jaya Sakti Makodam XIII/Merdeka.

Apel Komandan Satuan (AKS) di Kodam XIII/Merdeka ini dipimpin langsung oleh Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Candra Wijaya serta diikuti oleh Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Yustinus Nono Yulianto, Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Wakhyono, Para Danrem jajaran Kodam XIII/Merdeka, Pjs Irdam XIII/Merdeka Kolonel Arm Ali Nabhan, Asrendam XIII/Merdeka Kolonel Inf Marsana, para Asisten dan Kabalak Kodam XIII/Merdeka, Kapuskodalopsdam XIII/Merdeka Letkol Inf Juberth Nixon Purnama dan para Dandim serta Dansat jajaran Kodam XIII/Merdeka.

MANTOS MANTOS

Pada pelaksanaan Apel Dansat tahun 2024 ini mengusung tema “Melalui Apel Dansat Kodam XIII/Merdeka Kita Tingkatkan Profesionalisme Prajurit Guna Mewujudkan Pertahanan Yang Tangguh Untuk Indonesia Maju di Wilayah Kodam XIII/Merdeka”.

Dalam amanatnya, Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Candra Wijaya menyampaikan melalui tema Apel Komandan Satuan, dibutuhkan komitmen dari para Dansat untuk mengoptimalkan pembinaan satuan demi mewujudkan satuan dan prajurit yang Profesional, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptif (PRIMA) sehingga siap operasional mendukung tugas pokok TNI AD khususnya Kodam XIII/Merdeka.

Baca Juga:  Hadapi Pilkada Serentak 2024, Kodam XIII/Merdeka Gelar Apel Pasukan Pengamanan

“Apel Dansat Tersebar Kodam XIII/Merdeka ini bertujuan, untuk menyamakan Visi dan Misi serta membangun komunikasi dua arah, antara Pimpinan dengan para Komandan Satuan secara langsung. Selain itu guna meyakinkan pemahaman para Dansat terhadap pokok pokok kebijakan Pimpinan TNI AD, termasuk di dalamnya kebijakan Pimpinan Kodam XIII/Merdeka serta meningkatkan peran dan profesionalisme para Dansat dalam pembinaan satuan,” jelas Jenderal Bintang Dua itu.

Pangdam XIII/Merdeka juga mengingatkan kepada para Dansat agar mampu menjadi contoh dan teladan yang baik bagi para prajuritnya, dengan menumbuhkan kepedulian, kepekaan, integritas dan komunikasi yang intensif antara pemimpin dengan yang dipimpin.

“Disini peran seorang Dansat diuji, apakah saudara saudara mampu memaksimalkan potensi pengetahuan dan kemampuan yang saudara miliki serta mampu membuat kebijakan pembinaan satuan yang terbaik yang dapat mengoptimalkan potensi satuan,” ujar mantan Kadispenad ini.

Baca Juga:  Tim Satgas TMMD ke-121 Kodim Minahasa Gelar Penyuluhan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara

Ditambahkan Candra, kegiatan apel Dansat ini untuk menjamin kesiapsiagaan dan kesiapan operasionalan Satuan, yang sangat tergantung dari proses pembinaan satuan yang baik dan benar.

“Untuk itu ikuti seluruh rangkaian kegiatan apel Dansat ini dengan penuh semangat dan motivasi, agar dapat terwujud Komandan Satuan yang profesional, berwawasan dan adaptif,” pungkasnya.

Untuk diketahui, kegiatan Apel Komandan Satuan (AKS) Tersebar Kodam XIII/Merdeka merupakan kegiatan tahunan yang rutin dilaksanakan oleh Kodam XIII/Merdeka, selain itu juga tindak lanjut dari Apel Komandan Satuan (AKS) TNI Angkatan Darat yang dipimpin langsung Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak di Nusa Dua Bali Convention satu bulan yang lalu. (Regwilnnlhy)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *