AgamaBerita TerbaruBerita UtamaNasionalPilihan Redaksi

Tingkatkan Pembinaan Mental Rohani, Satgas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato Melaksanakan Ibadah Bersama Masyarakat di Perbatasan

×

Tingkatkan Pembinaan Mental Rohani, Satgas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato Melaksanakan Ibadah Bersama Masyarakat di Perbatasan

Sebarkan artikel ini

PAPUA,MANADONEWS.CO.ID– Di sela-sela waktu tugasnya menjaga keamanan dan kedaulatan NKRI para anggota Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato beragama Nasrani melaksanakan ibadah bersama masyarakat dan membawakan pujian lagu di Gereja GKI Puncak Jaya, Papua, Minggu (25/8/2024).

Dansatgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato Letkol Inf Dwi Hertanto mengatakan ibadah merupakan hal yang penting dilakukan dalam kondisi apapun sebagai pegangan teguh prajurit Yonif 715/Motuliato dimana pun berada apalagi saat ini sedang melaksanakan Satgas Pamtas di Papua. Disamping melaksanakan tugas pengamanan perbatasan, anggota Satgas juga menggelar ibadah bersama masyarakat dengan tujuan untuk membina dan memelihara mental kerohanian dalam beragama bagi prajurit, serta terjalinnya silatuhrahmi dan hubungan yang harmonis dengan masyarakat di sekitar pos-pos jajaran Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato.

MANTOS MANTOS

Kegiatan ini bukanlah merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan begitu saja oleh anggota Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato, tetapi juga wujud nyata adanya hubungan erat yang menyatukan prajurit dengan Tuhan. Adanya persekutuan doa dalam acara ibadah bersama masyarakat sekitar secara langsung mampu mendekatkan hubungan prajurit dan masyarakat dengan Tuhannya sehingga terwujud adanya kesatuan hati atau hubungan emosional yang kuat di antara mereka.

Baca Juga:  Pangdam dan Ketua Persit Daerah Merdeka Hadiri Upacara Peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia

“Kegiatan ibadah bersama yang dilakukan Pos Pruleme bersama jemaat Gereja GKI Puncak Jaya merupakan wujud pembinaan mental kerohanian, serta untuk meningkatkan keimanan kepada Tuhan Yang Maha Esa,”ujarnya.

Sementara itu, Pabintal Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato Letda Inf Bharata mengatakan, kegiatan ibadah dan persembahan lagu pujian ini agar mengingatkan dalam melaksanakan tugas tidak lupa untuk mengingat Tuhan Yang Maha Esa.

“Persembahan lagu pujian dalam kegiatan ibadah ini akan terus kami laksanakan. Untuk mengingatkan anggota agar taat beribadah walaupun sedang melaksanakan tugas di daerah perbatasan,” terangnya.

Pnt.Jendri Palamba (48) yang memimpin ibadah ini menyampaikan terima kasih kepada anggota Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato yang sudah menyempatkan beribadah di gereja ini, serta berharap kegiatan ibadah bersama ini bisa dilaksanakan secara rutin oleh jemaat Gereja GKI Puncak Jaya bersama anggota Satgas.

Baca Juga:  Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato Obati Balita Yang Sakit Demam Tinggi di Perbatasan

“Setiap Minggu datang saja pak ibadah bersama disini, ada juga dari Batalyon Infanteri 753/Arga Vira Tama, Kodim 1714 Puncak Jaya deng Koramil, tong sangat menyambut kehadiran bapak-bapak Satgas Yonif 715/Motuliato untuk beribadah kesini,” ujarnya. (Regwilnnlhy)

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Manadonews.co.id – DPRD Sulut resmi memutuskan komposisi pimpinan dan anggota Alat Kelengkapan Dewan (AKD) dalam rapat paripurna internal. Sekretaris DPRD Sulut, Niklas Silangen, membacakan susunan AKD, di ruang rapat paripurna,…