Berita TerbaruBerita UtamaPolitik

Mendaftar di KPU, Ini Komitmen Steven Kandouw kepada Masyarakat Sulawesi Utara

×

Mendaftar di KPU, Ini Komitmen Steven Kandouw kepada Masyarakat Sulawesi Utara

Sebarkan artikel ini

Manadonews.co.id – Calon Gubernur Sulut, Steven Kandouw, memanjatkan puji syukur kepada Tuhan hari ini bersama Letjen (Purn) Alfret Denny Tuejeh bisa mendaftar ke KPU Sulut sebagai pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur dalam Pilkada Sulut 2024.

Di konferensi pers usai mendaftar, Kamis (29/8/2024) pagi, Steven Kandouw mengucapkan terima kasih kepada jajaran DPP dan Ketua DPD PDI-P Sulut, Olly Dondokambey.

MANTOS MANTOS

“Terima kasih telah memilih kami sebagai pasangan calon, juga kepada parpol pendukung Hanura dan Gelora,” jelas Steven Kandouw.

Kandouw juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran KPU Sulut.

“Puji Tuhan dokumen kami diterima dan memenuhi syarat sesuai dengan regulasi,” tukas Kandouw.

“Terima kasih atas kepercayaan besar untuk melanjutkan keberhasilan pembangunan terukur di depan mata, hampir sepuluh tahun dilaksanakan dengan baik oleh bapak Olly Dondokambey,” sambung Steven Kandouw.

Baca Juga:  Petani Lahendong Ini Harap WLMM Perjuangkan Harga Cengkeh

Ia bersama Jenderal Denny Tuejeh merasa yakin mampu melanjutkan pembangunan, memberikan kesejahteraan dan kedamaian bagi masyarakat Sulawesi Utara.

“Mudah-mudahan diridhoi Tuhan yang Maha Esa. Mari sukseskan Pilkada! Jadikan agenda demokrasi sebagai kegembiraan, panggilan iman demi pembangunan peradaban dan sendi-sendi kehidupan,” pungkas Steven Kandouw.

Diketahui, pasangan Steven Kandouw – Letjen (Purn) Alfret Denny Tuejeh datang ke sekretariat KPU Sulut, Kamis (29/8/2024), tiba pukul 10.40 WITA, mendaftar sebagai pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur dalam Pilkada Sulut 2024.

Pasangan dengan sebutan BERKAT (Bersama Kandou dan Tuejeh) ini, diantar langsung Ketua DPD PDI-P Sulut, Olly Dondokambey, bersama jajaran pengurus, dan ribuan pendukung.

(BennyM)

Baca Juga:  Alfons Sumenge di Sosialisasi KPU Sulut: Jurnalisme Perdamaian Hindari Berita Pemicu Konflik

 

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru

Manadonews.co.id – DPRD Sulut resmi memutuskan komposisi pimpinan dan anggota Alat Kelengkapan Dewan (AKD) dalam rapat paripurna internal. Sekretaris DPRD Sulut, Niklas Silangen, membacakan susunan AKD, di ruang rapat paripurna,…