Berita TerbaruBerita UtamaManadoSulawesi UtaraTNI

PHH Kodam Merdeka dan Dalmas Polda Sulut Latihan Pengamanan Pilkada 2024

×

PHH Kodam Merdeka dan Dalmas Polda Sulut Latihan Pengamanan Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini

MANADO,MANADONEWS.CO.ID- Prajurit Penanggulangan Huru Hara (PHH) Kodam XIII/Merdeka melaksanakan latihan bersama personel Pengendalian Massa (Dalmas) Polda Sulut untuk mengendalikan dan melumpuhkan massa bertempat di Lapangan Presisi Mapolda Sulut, Senin (21/10/2024).

Latihan tersebut dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi perkembangan situasi (Bangsit) pada Pilkada 2024 mendatang di wilayah Sulawesi Utara.

MANTOS MANTOS

Kegiatan yang dirangkaikan dengan apel gabungan kesiapan pengamanan Pilkada 2024 ini dipimpin oleh Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Sulut Kombes Pol Set Stephanus Lumowa.

Karo Ops Polda Sulut Kombes Pol Set Stephanus Lumowa mengatakan apel gabungan dan latihan bersama ini merupakan bentuk sinergitas TNI-Polri dalam pelaksanaan pengamanan Pilkada serentak 2024 di Sulawesi Utara.

Baca Juga:  Steffen Linu: Kami Tidak Diam, Hanya Saja..

“Ini adalah bentuk upaya kita dalam menjamin keamanan khususnya menjelang Pilkada,” katanya.

Kegiatan ini juga menunjukkan kesiapsiagaan personel Polri dan TNI dalam pengamanan Pilkada serentak 2024.

“Segala eskalasi yang akan terjadi sudah kita pertimbangkan, dan latihan bersama ini akan kita laksanakan sampai dengan esok hari dan akan dioptimalkan, sehingga pelaksanaan Pilkada harus berjalan dengan aman dan terkendali,” tandasnya.

Untuk diketahui, pelibatan TNI AD khususnya Kodam XIII/Merdeka dalam pengamanan Pilkada 2024 bersifat perbantuan kepada Kepolisian Daerah (Polda) Sulut mengacu pada amanat Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Republik Indonesia dan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI.

Perbantuan TNI kepada Polri adalah Operasi Militer Selain Perang (OMSP) yang dilakukan Kodam XIII/Merdeka untuk membantu Polda Sulut dalam menjaga keamanan dan ketertiban, yakni TNI membantu Polri dalam mengatasi gangguan keamanan dan ancaman di suatu wilayah, TNI membantu Polri dalam melaksanakan tindakan polisional dan TNI membantu Polri dalam menjaga situasi keamanan.

Baca Juga:  Dicecar Pertanyaan Kesetaraan Gender saat Debat, Mario Seliang: TAMANG Presetanse Komitmen Gender

Kegiatan ini turut dihadiri Danpomdam XIII/Merdeka Kolonel Cpm Sugiarto, Dirsamapta Polda Sulut Kombes Pol Sabana Atmojo, Waasops Kasdam XIII/Merdeka Letkol Inf Lawdewick dan Wadirsamapta Polda Sulut AKBP Dhana Ananda. (Regwilnnlhy)

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *