Manado – Wakil Walikota yang juga Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kota Manado, dr. Richard Sualang, menjamin sinergitas program pemerintah pusat, provinsi hingga kota.
Hal ini dikatakan Richard Sualang ketika membuka Rapat Koordinasi (Rakor) TPPS tingkat Kota Manado di ruangan serba guna Kantor Walikota, Jumat (3/11/2023).
“Jadi, ketika kita semua ditugaskan untuk melaksanakan penurunan stunting ini, tentu kita yang ada di Kota Manado wajib melaksanakan kegiatan-kegiatan tersebut,” terang Richard Sualang.
Dia menambahkan, semua kegiatan sudah tersistem, ada mekanisme dan petunjuk pelaksanaan, serta parameter kerja TPPS bisa menunjukan angka-angka keberhasilan.
“Tentu keberhasilannya kita harus dapat menekan angka stunting di Kota Manado. Penanganannya punya sistem dan mekanisme yang harus dimaksimalkan dan didukung dengan anggaran yang mumpuni,” terang Sualang.
Kegiatan dihadiri Sekretaris Daerah Dr. Micler C.S Lakat, Asisten Pemerintahan dan Kesra Juleses Ohlers, SH, Sekretaris TP PKK Kota Manado dr. Merry Sualang-Mawardi, Kadis Miesje Wollah, Kadis Kominfo Rein Heydemans, Kadis Kesehatan dr. Steaven Dandel dan pejabat lainnya.
(JerryP)