AgamaDaerahNusa UtaraPilihan RedaksiSangiheSulawesi Utara

HR Kenaikan Tuhan, Sr.Frederika Tekankan Pesan Menohok

×

HR Kenaikan Tuhan, Sr.Frederika Tekankan Pesan Menohok

Sebarkan artikel ini
Suster Frederika Luturyali DSY

Tahuna, MANADONEWS.CO.ID – Seluruh gereja katolik di seluruh dunia merayakan hari raya kenaikan Tuhan dan hari ini adalah hari yang paling mulia, yang paling besar kita merayakan kenaikan Tuhan.

Dalam renungan Suster Frederika Luturyali DSY di Stasi Hati Kudus Yesus Bahoi menekankan pesan menohok untuk di pedomani dalam mewartakan kabar sukacita.

MANTOS MANTOS

“Tuhan bangkit Tuhan naik ke surga bukan berarti meninggalkan kita semua, ia memberi tugas untuk mewartakan kabar sukacita, kabar keselamatan bagi semua orang. Bukan hanya kepada para imam, para suster, frater tetapi juga kepada umat sekalian apalagi kepada para LC para tentara Kristus untuk memberikan kesaksian tentang Kristus ke seluruh dunia,” ujarnya.

Seperti pada injil yang kita dengarkan lanjut Frederika, ketika Yesus berbicara kepada para muridnya pergilah ke seluruh dunia beritakanlah injil kepada segala makhluk, pergi mewartakan kabar sukacita bukan pergi menceritakan keburukan orang lain.

“Semakin kita mewartakan kabar sukacita kepada orang lain semakin Tuhan hadir di tengah-tengah kita, marilah kita gerakan iman kita, kita bangkit dari diri kita sendiri untuk mewartakan kabar sukacita bahwa Tuhan hadir di tengah kita, Tuhan di selamatkan oleh Allah sendiri maka dari itu ketika Tuhan naik ke surga ia selalu memberikan yang terbaik bagi kita,” katanya.

Karena itu, ia mengajak umat untuk berdamai dengan diri sendiri sebelum mewartakan kabar sukacita untuk mendapatkan anugerah dan berkat dari Tuhan.

“Tuhan mengutus kita untuk mewartakan kabar sukacita berarti mewartakan kabar kegembiraan dan tentunya pertama-tama kita harus berdamai dengan diri kita sendiri ketika kita berdamai dengan diri sendiri maka berkat itu senantiasa melimpah atas diri kita masing-masing,” pesannya Kamis (09/05/2024).

(Riko)

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS
Baca Juga:  Terancam Kriminalisasi Hukum dan Kejahatan Demokrasi, Penatua GMIM Doakan Para Terperiksa Dana Hibah
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *