Tahuna, MANADONEWS.CO.ID – Perhelatan EURO 2024 semakin membuat penasaran para pecinta si kulit bundar karena telah memasuki Babak 16 Besar atau Fase Gugur.
Swiss dan Italy mendapat undian sebagai pembuka laga 16 besar pada Sabtu Pukul 23:00 WIB di stadion Olympiastadion Berlin.
Merujuk pada pertemuan kedua negara pada kualifikasi piala dunia fase grup c di mana kedua tim bermain imbang 1-1.
Di gelaran EURO 2024 kali ini, dua negara kembali berpeluang untuk penentuan kemenangan melalui titik putih untuk melaju ke babak 8 besar.
Berikut statistic pertemuan kedua negara pada kualifikasi piala dunia grup c.
ITALY
Tembakan 11, tembakan ke arah gawang 4, penguasaan bola 64 %, operan 651, akurasi operan 86 %, pelanggaran 8, kartu kuning 2, kartu merah 0, offside 2, tendangan sudut 6.
SWISS
Tembakan 10, tembakan ke arah gawang 2, penguasaan bola 36 %, operan 367, akurasi operan 76 %, pelanggaran 13, kartu kuning 3, kartu merah 0, offside 1, tendangan sudut 1.
(***/RikoTakaonselang)