Berita UtamaPolitikTomohon

Diteken Prabowo Subianto, Caroll Senduk – Sendy Rumajar Berduet di Pilwako Tomohon

×

Diteken Prabowo Subianto, Caroll Senduk – Sendy Rumajar Berduet di Pilwako Tomohon

Sebarkan artikel ini
Foto: ist

TOMOHON, MANADONEWS.CO.ID – Nuansa politik Kota Tomohon menjelang Pemilihan Kepala Daerah(Pilkada) memperlihatkan warna kepastian bagi dua Partai Politik besar, PDI Perjuangan dan Gerundra.

Kepastian itu menyusul terbitnya Surat rekomendasi yang diteken Ketua Dewan Pembina/Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bersama Sekjen Ahmah Muzani, atas nama Caroll Joram Azarius Senduk SH sebagai Bakal Calon Wali Kota dan Sendy Gladys  Adolfina Rumajar SE. M/I.Kom sebagai Bakal Wakil Wali Kota Tomohon.

MANTOS MANTOS

Rekomendasi yang tertuang dalam surat nomor : 07-1084/ Rekom/ DPP- GERINDRA/2024 tertanggal 23 Juli 2024 itu diserahkan langsubg oleh DPP Gerindra, Rabu(24/07/2024) malam dan diterima langsung oleh Ariel Warouw SH ( mantan sespri Prabowo Subianto) yang juga suami dari Ketua DPC Gerindra Kota Tomohon Sendy GA Rumajar.

Dengan demikian dipastikan untuk Pilwako Tomohon koalisi PDIP – Gerindra berkoalisi.

Baca Juga:  Kasdim 1302/Minahasa Pimpin Upacara Bendera Hari Senin

Sendy Rumajar mengungkapkan keluarnya surat rekomendasi merupakan lanjutan dari proses komunikasi  yang intens antara Gerindra dengan PDI Perjuangan sejak awal bukan juni 2024 lalu.

“Mulai komunikasi antar DPP Gerindra lewat Ketua Harian Prof. Sufmi Dasco Ahmad dan Bendahara Umum sekaligus Ketua PDI Perjuangan Sulut Olly Dondokambey SE.

Selama proses komunikasi politik itu, kata Sendy, kedua belah pihak. berupaya mencari solusi terbaik dan hasilnya sungguh luar biasa.

“Semua terlibat dalam proses politik ini sampai melahirkan rekomendasi ini. Memang dalam proses politik ini kami lakukan kerja politik secara efektif dan efisien dengan tidak banyak membuat opini publik, sehingga terkesan diam-diam, tapi bagi kami kerja2 politik ada saat nya kita kerja diam dan ada saatnya kita sampaikan ke publik,” urainya.

Baca Juga:  Pangdam XIII/Merdeka Tinjau Gladi Bersih Upacara HUT ke-79 TNI

Dikatakannya Surat rekomendasi itu akan disampaikan ke PDI Perjuangan/bapak Carrol Senduk, sebagaimana tujuan surat tersebut, dan akan melaporkan kepada Ketua DPD Gerindra Sulut bapak MayJend (Purn) Julius Stevanus Komaling serta semua jajaran partai Gerindra,” tuturnya.

“Sebagaimana perintah dari Surat tersebut seluruh jajaran pengurus, kader, simoatisan partai Gerindra harus merapatkan barisan menyatukan langkah untuk mensukseskan perintah Bapak Prabowo Subianto ini. Kami akan mengumoulkan semua kader dan simpatisan dan bagi teman – teman yang sudah terlanjur berada di pihak lain, kami mintakan segera kembali ke gerbong, karena mulai saat ini kami akan mendatanya,” ucap Sendy tegas.

Yuk! baca artikel menarik lainnya dari MANADO NEWS di GOOGLE NEWS
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *