Tahuna, MANADONEWS.CO.ID – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-79, Satgas Pamputer Dezipur 15/SLM yang di pimpin oleh Danpos Letda Czi Said Maulana bersama anggota Dezipur 15/SLM dan Babinsa mengadakan serangkaian kegiatan sosial di Pulau Kawaluso pada Jumat (04/10/2024).
Kegiatan ini melibatkan aksi bakti sosial yang berupa pembagian sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di kampung tersebut.
Selain itu, Satgas Pamputer Dezipur 15/SLM juga melaksanakan layanan kesehatan keliling untuk memastikan kesehatan masyarakat.
Langkah ini merupakan bentuk nyata kepedulian TNI terhadap kesejahteraan dan kesehatan warga di wilayah perbatasan, terutama di daerah terpencil seperti Pulau Kawaluso.
Tidak hanya aksi sosial, Satgas Pamputer juga menggelar lomba mewarnai bagi siswa-siswi setingkat PAUD hingga SD.
Kegiatan ini mendapat antusiasme yang tinggi dari anak-anak setempat, yang turut berpartisipasi dengan penuh semangat.
Selain menjadi ajang untuk mengasah kreativitas anak-anak, lomba mewarnai ini juga di harapkan dapat mendorong mereka untuk lebih berinovasi dan berkreasi sejak usia dini.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan kebahagiaan sekaligus meningkatkan kreativitas anak-anak di Pulau Kawaluso. Kegiatan seperti ini juga sebagai upaya memperkuat hubungan TNI dengan masyarakat,” ujar Letda Czi Said Maulana.
Perayaan HUT TNI ke-79 ini bukan hanya menjadi momen untuk merayakan kehadiran TNI, tetapi juga sebagai wujud komitmen TNI dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya di wilayah-wilayah yang jauh dari pusat perkotaan.
Kegiatan semacam ini menjadi salah satu cara TNI untuk terus mendekatkan diri dengan masyarakat, sekaligus menunjukkan bahwa keberadaan TNI tidak hanya di medan perang, tetapi juga dalam setiap aspek kehidupan masyarakat.
Dengan adanya kegiatan bakti sosial dan lomba ini, di harapkan dapat memberikan dampak positif bagi warga Pulau Kawaluso, khususnya dalam hal kesejahteraan dan pendidikan anak-anak.
TNI terus berupaya untuk menjaga kedaulatan dan kesejahteraan bangsa, selaras dengan tema peringatan HUT TNI ke-79 tahun ini.