TONDANO, MANADONEWS – Pengurus Ikatan Waraney dan Wulan Minahasa (IWMM) periode 2019 – 2023 resmi dilantik Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey (RD) , Jumat (4/1).
Membawakan sambutan mewakili Bupati, RD menuturkan lewat pelantikan kepengurusan IWMM ini kiranya akan menghasilkan duta – duta budaya pariwisata.
“Serta bersedia dan mampu terjun langsung dalam bidang sosial dan pendidikan,” harapnya.
Ia juga berharap kepengurusan IWMM yang baru kiranya dapat menambah motivasi bagi para generasi muda di Minahasa.
“Gali dan kembangkan budaya dan pariwisata yang ada di Minahasa, tetaplah dalam satu kebersamaan, koordinasi dan team dalam satu organisasi akan menentukan dari program maupun kegiatan yang akan diselenggarakan ke depan,” tukasnya.
Sebelumnya, ketua IWWM Karolina Roring,BS BA dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada pemerintah kabupaten Minahasa yang telah mempercayakan mereka.
Karolin menyampaikan visi misi WWM menuju minahasa semakin hebat yaitu educated and promotion tourism
Pelantikan yang dilangsungkan di Ruang Sidang (Rusid) Kantor Bupati ini turut dihadiri Ketua TP PKK Dra Fenny Ch M Roring Lumanauw,SIP, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Wilford Siagian, Asisten Administrasi Umum Hetty Rumagit, Kadis Budpar Agustivo Tumundo, pengurus IWMM dan para anggota Wulan Waraney.
Yunita